OtoConcept.net – Pada event Baraya Open Grasstrack Sukabumi, kemarin, Rival Fatur nyaris meraih Juara Umum (JU) Open/Pro, karena terpaut selisih satu poin dari Yudha Madona yang berhasil memenangkan gelar tersebut.
Rival Fatur yang di ajang ini membawa nama tim MRT 021 Bogor D27 Project HD Sticker Design, menjadi juara pertama di kelas Sport Trail Open, Bebek Modif Non Pro posisi kedua.
BACA JUGA :Â Jos, Suci Mulyani Sabet Podium 1 Kejurnas Grastrack Kalimantan

Di kelas Bebek Standar Open dan Bebek Modifikasi Open meraih juara keempat dan di kelas Sport Trail 4T 250 cc urutan kelima. Sehingga total meraup 61 poin, beda sangat tipis dengan Yudha Madona yang meraih 62 poin.

“Sangat disayangkan, cuma beda satu poin dari Yudha. Tapi gimana lagi, ini maksimal. Semoga nanti di event yang lain hasilnya lebih bagus lagi,” ujar Agus, pemilik tim MRT 021. RTJ
Foto : istimewa