Toprak Razagtlioglu Pastikan Tetap Bersama BMW di WSBK Hingga 2025

 

Otoconcept.net – Toprak Razagtlioglu tegaskan bahwa dirinya tetap akan berada di ajang Superbike (WorldSBK) hingga tahun 2025, bersama tim ROKiT BMW Motorrad. Kepastian itu disampaikan oleh pembalap Turki ini, di tengah isu mengenai kepindahannya yang akan membalap ke MotoGP.

Rider 27 tahun ini juga masih terikat kontrak dengan BMW di WSBK, sehingga dia berkomitmen akan selesaikan masa kebersamaannya di tim asal Jerman tersebut.

Apalagi saat ini Toprak masih jadi pemegang klasemen sementara dengan torehan 179 poin disusul Nicolo Bulega yang meraih158 poin dan Alvaro Bautista dengan 155 poin.

Toprak Razagtlioglu akan bersama tim ROKiT BMW Motorrad di WSBK hingga 2025

“Setelah seri Misano, saya melihat banyak berita tentang MotoGP. Tapi orang-orang tidak tahu jika BMW berkata mungkin saja anda bisa pergi ke MotoGP pada tahun depan. Sedangkan saya punya sisa satu tahun lagi dengan BMW, itu artinya saya akan bertahan di sini sampai tahun 2025,” ujar rider kelahiran 16 Oktober 1996 ini.

Di ROKiT BMW Motorrad, Toprak menjadi rekan satu tim Michael Van Der Mark, rider Belanda yang juga dikontrak hingga 2025 nanti. Dan saat ini pembalap yang masih keturunan Ambon, Maluku dari sang nenek itu, bertengger di peringkat klasemen ke-8 dengan 66 poin.

“Kita lihat saja tahun 2026 nanti, karena masih berhubungan dengan tim. Tahun ini lebih penting, saya tidak akan fokus di tim MotoGP,” jelas Toprak. RTJ

Foto : BMW Motorrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *