OtoConcept.net –Â Musim 2024 Ducati bakal diperkuat oleh 8 pembalap sekaligus, ditambah datangnya Marc Marquez di kubu Ducati bakal menambah kegelisahan Aprilia untuk rebutkan juara dunia MotoGP. Untuk itu CEO Aprilia Racing Massimo Rivola mengeluh soal keunggulan-keunggulan yang didapatkan Ducati di MotoGP.
Menurutnya, dirinya juga meyakini ketimpangan performa di antara pabrikan akan semakin buruk pada 2024 akibat kedatangan Marc Marquez di Gresini Racing.
BACA JUGA :Â Ide Casey Stoner Untuk Bawa Kawasaki dan Suzuki Kembali Ke MotoGP
“Dalam balap MotoGP, hanya rider Ducati yang konsisten mengalahkan kami dan mereka punya keunggulan besar dengan delapan rider di tahun ini. Delapan motor fantastis, dan tahun depan bakal jauh lebih buruk karena Ducati bakal dikendarai Marc Marquez,” ujar Rivola via Speedweek.
Rivolasendiri melayangkan peringatan kepada Carmelo Ezpeleta CEO Dorna Sports, bahwa dalam waktu dekat Ducati harus mulai mendapatkan batasan tegas soal berapa tim dan pembalap yang bisa mereka naungi dalam satu musim agar kompetisi bisa berimbang.
“Ini tidak terdengar bagus untuk keseluruhan kompetisi. Pekerjaan yang sulit, tetapi kami tidak punya pilihan selain terus meningkatkan performa motor dan berhenti melakukan kesalahan,” lanjut pria yang juga eks Sporting Director Scuderia Ferrari dan Scuderia Toro Rosso di Formula 1 itu.
BACA JUGA :Â Ini Dia Perjalanan Karier Pedro Acosta Ke MotoGP
Menurut Massimo, Aprilia bakal kesulitan melawan Ducati dengan keuntungan yang mereka punya secara jumlah dan statistik. Tidak hanya itu saja, mereka juga punya data yang sangat akurat dari tahun lalu yang sudah dikumpulkan.
“Saya sudah mengatakan itu kepada Carmelo dan saya tidak bilang bahwa mereka tidak berhak untuk melakukannya. Mereka mencapai targetnya, berinvestasi tinggi sehingga ketertarikan mereka terpenuhi dengan baik. Namun, ini tidak bagus untuk kejuaraan,” tutupnya. CHR
Foto : motogp.com