Rookie Drag Bike Bakal Adakan Battle Race Lagi?

Rookie Drag Bike Kediri

OtoConcept.net – Antusias Battle Race Of The Day masih tergolong cukup, artinya sudah ada peserta hanya saja masih belum banyak. Tapi nantinya Rookie Drag Bike bakal gelar lagi di seri mendatang.

Battle Race tersebut dibuka untuk lebih memberikan apresiasi pada peserta yang belum beruntung mendapat podium, kelas tersebut ditujukan untuk peserta dari time terbaik ke 6 hingga 9 terbaik dan tidak dikenakan biaya lagi alias gratis.

BACA JUGA : Global Petro x Koizumi HKU Sapu Bersih Podium Rookie Drag Bike

“Kemarin Battle Race kami buka untuk kelas sport 150cc rangka standar mix rider, nantinya di seri mendatang bakal kami buka untuk kelas lain secara bergantian,” ungkap Rudi Subagyo pentolan Rookie Drag Bike.

Rudi Buka Kelas BH8

Hal tersebut dilakukan Rudi untuk lebih memberikan apresiasi kepada para peserta yang belum beruntung, dari kelas yang dilombakan nantinya peserta bakal diambil dari time terbaik 6 hingga 9 terbaik untuk menjadi juara.

BACA JUGA : Balap Gratis Dapat Hadiah, Hanya Ada di Rookie Drag Bike

“Sistemnya pakai semi final yang dilombakan lagi, nanti di seri mendatang kami buka kelas lain yang potensi pembalapnya cukup banyak,” tambah Ceklek sapaan akrabnya.

Rudi menambahkan, Battle Race tersebut memang sengaja dibuka di tahun 2025 ini. Memang, jika dilihat Matapanah selalu memberikan terobosan baru di dunia balap motor Jawa Timur yang nantinya bisa diaplikasi oleh penyelenggara lain supaya balap Jawa Timur makin berkembang. ATH

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *