Awas, Beredar Brosur Hoax Lokasi Final M2SR!

OtoConcept.net – Bulan September mendatang Matapanah 2 Stroke Race (M2SR) rencananya bakal menggelar final di musim ini, tapi malah banyak beredar informasi palsu perihal lokasi M2SR.

Rencananya, M2SR bakal digelar 22 September 2024, hanya saja pihak M2SR belum resmi menentukan lokasi untuk gelaran final musim ini.

BACA JUGA : FedG AMS MBKW2 Siapkan Senjata Khusus Untuk Final MCR

“Kami masih mencari lokasi final M2SR, hanya saja belum bisa memastikan dimana lokasinya karena kami harus mencari venue yang cukup menarik untuk gelaran final tahun ini,” ungkap Rudi Subagyo pentolan M2SR.

Wajar, event garapan Rudy yang menjadi pentolan Matapanah tersebut memang selalu punya daya tarik perihal kemasan dan hadiah event yang diselenggarakan. Maka dari itu, lokasi sirkuit menjadi point utama M2SR untuk menggelar event final.

BACA JUGA : Sukses Digelar, M2SR Surganya Balap Bebek 2-tak

“Kami hanya ingin memberikan yang terbaik, untuk informasi yang beredar lokasinya di Jalan Panglima Sudirman Probolinggo. Itu tidak benar, kami masih mencari lokasi yang benar-benar pas dan cocok untuk gelaran final nantinya,” tambah Ceklek sapaan akrabnya.

Rudi sendiri yang membawa M2SR memang selalu mengutamakan kemasan event semerih mungkin. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk aprasiasi event terhadap sponsor serta peserta yang hadir supaya puas.

BACA JUGA : Favian Treble Podium M2SR Trenggalek, Ternyata Ini Rahasianya

“Untuk lokasi pastinya nanti bakal kita umumkan secara resmi di akun @matapanahofficial, jadi sekali lagi kami tekankan jangan sampai termakan Hoax ya,” tutup Rudi yang juga punya usaha bakso.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *