OtoConcept.net – Berbekal pengalaman serta menyandang gelar sebagai juara dunia MotoGP dua musim berturut-turut, Francesco Bagnaia penasaran dan ingin merasakan untuk mengikuti balapan ketahanan Suzuka 8 Hours pada gelaran berikutnya.
Itu terlihat ketika Pecco turut berkomentar di postingan Paolo Ciabatti, mantan Direktur Sport Ducati Corse yang hadir di Jepang dan menyimak langsung aksi dari Ryo Mizuno yang memperkuat Ducati Team Kagayama, beberapa waktu lalu.
“Persiapkan semua dengan baik, karena saya akan datang nanti,” tulis Pecco di unggahan Paolo Ciabatti.
BACA JUGA :Â MotoGP Belanda 2024 : Juara di Assen, Pecco Bagnaia Samai Rekor Casey Stoner

Komentarnya ini seperti mengisyaratkan keinginan dan rasa penasaran Pecco untuk merasakan tantangan baru akan atmosfer di balap uji ketahanan tersebut. Bahkan Paolo Ciabatti ikut mendukung jika benar Pecco ingin balap di sana, karena itu bisa jadi yang pertama bagi pembalap Ducati MotoGP di balapan Suzuka 8 Hours.
BACA JUGA :Â Simon Crafar Akan Menjabat Chairman FIM MotoGP Steward Panel Pada 2025
Sepertinya Pecco tertarik untuk mengikuti sang mentor, Valentino Rossi, saat balap di Suzuka tahun 2001 silam. Ketika itu Rossi bahkan bisa memenangkan balapan bersama dengan rekan satu timnya Colin Edwards di balapan ini.
Terbaru, pada pekan kemarin Johann Zarco, rider MotoGP dari tim LCR Honda berhasil menjadi juara di Suzuka 8 Hours yang pertama kali diikutinya ini. Dan akankah Pecco semakin penasaran untuk mengikuti ajang ini, kita lihat saja nanti? RTJ
Foto : Ducati